UIN SMH Banten Festival 2024: Mendorong Mahasiswa Menuju Wirausaha dan Ekonomi Kreatif

    UIN SMH Banten Festival 2024: Mendorong Mahasiswa Menuju Wirausaha dan Ekonomi Kreatif

    SERANG, – Dewan Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin (UIN SMH) Banten menggelar UIN Banten Festival (UBF) 2024 pada Jumat, 6 Desember 2024. Kegiatan ini menjadi ajang yang tidak hanya menghadirkan semangat baru bagi mahasiswa, tetapi juga mendorong pemahaman lebih dalam tentang wirausaha dan ekonomi kreatif.

    Rektor UIN SMH Banten, Prof. Dr. H. Wawan Wahyuddin, M.Pd., menekankan pentingnya peran festival ini dalam memotivasi mahasiswa untuk terus memperjuangkan perbaikan dan kebaikan.

    “Ini adalah sejarah yang sangat luar biasa. Saya selalu mendorong agar kegiatan seperti ini terus diperkenalkan, sehingga mahasiswa memahami wirausaha. Harapan saya, pengurus mendatang dapat melanjutkan tradisi positif ini, ” ujarnya.

    Ekonomi Kreatif dan UMKM Jadi Sorotan

    Bagas, Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) UIN SMH Banten, menjelaskan bahwa festival ini bertujuan meningkatkan daya tarik mahasiswa terhadap ekonomi kreatif dan industri kreatif.

    “Kami menghadirkan 120 peserta dari berbagai bidang dalam acara Fun Run 5K. Selain itu, ada kegiatan donor darah bekerja sama dengan PMI Kabupaten Serang, serta kompetisi Mobile Legends. Kami percaya pentingnya mahasiswa memahami ekonomi kreatif, khususnya UMKM, yang menjadi bagian pemberdayaan di Banten, terutama Kota Serang, ” kata Bagas.

    Meski acara kali ini lebih berfokus pada lingkup internal, DEMA berharap ke depan UBF dapat berkembang hingga melibatkan pihak eksternal dan mendapat dukungan dari pemerintah.

    “Kami berharap berbagai pihak, termasuk pemerintah, dapat mendukung kegiatan ini. Dengan modal yang kami himpun sendiri, acara ini terlaksana. Harapan kami, mahasiswa tidak hanya melek ekonomi kreatif, tetapi juga menjadi generasi muda yang bermanfaat bagi bangsa, ” tutupnya.

    UIN Banten Festival 2024 mencerminkan komitmen perguruan tinggi ini untuk terus mendorong mahasiswanya menjadi pribadi yang inovatif dan berdaya saing dalam menghadapi tantangan ekonomi global.

    A. Nopriyadi

    A. Nopriyadi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0602-15/Baros Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Sertu Ali Jaya Babinsa Koramil 0602-15/Baros...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Irwasum Apresiasi Inovasi Jajaran Ciptakan Benih Jagung Bhayangkara 
    Gerakan 1 Juta Hektare Jagung: Sinergi Polri dan Kementrian Pertanian Wujudkan Swasembada Pangan 2025
    Polri Targetkan Penanaman Satu Juta Hektare Jagung untuk Dukung Swasembada Pangan
    Satgas Ops Damai Cartenz Tegaskan Situasi Oksop Aman, Masyarakat Diminta Tidak Terprovokasi Isu Hoaks
    Hendri Kampai: Di Indonesia, Rakyat Lebih Percaya Cuitan Netizen daripada Omongan Pejabat?

    Ikuti Kami